Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Timnas Futsal Putri Indonesia Gagal Tampil di AIMAG Ke-6

MNC Media , Jurnalis-Rabu, 03 November 2021 |13:20 WIB
Timnas Futsal Putri Indonesia Gagal Tampil di AIMAG Ke-6
Timnas Futsal Putri Indonesia. (Foto: Istimewa)
A
A
A

AIMAG ke-6 sebelumnya dijadwalkan akan berlangsung pada 10–19 Maret 2022. Namun, karena keadaan pandemi global dan adanya dugaan akibat imbas dari kasus suspend yang diberikan Badan Anti-Doping Dunia (WADA) kepada Thailand selaku tuan rumah AIMAG, Komite Olimpiade Thailand meminta kepada Dewan Olimpiade Asia untuk menunda gelaran AIMAG.

"Kami memahami sepenuhnya dan menghormati keputusan dari Komite Olimpiade Thailand, panitia pelaksana AIMAG, dan Kerajaan Thailand untuk menunda AIMAG keenam yang sedianya akan digelar pada 10-19 Maret 2022 akibat pandemi Covid-19,” kata Raja Randhir Sing, Penjabat Presiden Dewan Olimpiade Asia, seperti yang dilansir laman resmi KOI.

Timnas Futsa Putri Indonesia

“Kami juga bisa memastikan bahwa AIMAG edisi keenam akan diselenggarakan pada 17 hingga 26 November 2023," sambungnya.

Asian Indoor and Martial Arts Games yang juga dikenal sebagai AIMAG, adalah acara olahraga multibenua yang diadakan setiap empat tahun di antara atlet dari seluruh Asia. AIMAG adalah gelaran terbesar kedua setelah ASEAN Games.

(Djanti Virantika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement