Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Prediksi Line Up Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Australia U-23: Momentum Bagus Kahfi Permalukan Noah Botic

Ramdani Bur , Jurnalis-Selasa, 26 Oktober 2021 |09:40 WIB
Prediksi Line Up Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Australia U-23: Momentum Bagus Kahfi Permalukan Noah Botic
Bagus Kahfi (kiri) siap bersinar di laga Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Australia U-23. (Foto: Instagram/@baguskahfiiii)
A
A
A

PREDIKSI line up Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23 vs Timnas Australia U-23 di lanjutan Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 akan dibahas Okezone. Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, diprediksi masih mengandalkan pola andalannya, 4-2-3-1, dalam pertandingan yang digelar di Republican Central Stadium, Dushanbe, Tajikistan, pada Selasa (26/10/2021) pukul 19.00 WIB.

Posisi penjaga gawang akan dipercayakan kepada Muhammad Riyandi. Pemain yang menyandang kiper utama Timnas senior Indonesia ini dalam kondisi prima karena dalam dua uji coba terakhir yang dijalani Timnas Indonesia U-23, Muhammad Riyandi diistirahatkan.

Muhammad Riyandi

(Muhammad Riyandi siap bela Timnas Indonesia U-23 lawan Australia)

Kemudian, untuk empat bek sejajar diisi Asnawi Mangkualam, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga dan Pratama Arhan. Kolaborasi ini sudah teruji saat Timnas Indonesia U-23 mengalahkan tuan rumah Tajikistan dalam laga uji coba dengan skor 2-1 pada Selasa, 19 Oktober 2021.

Untuk posisi gelandang double pivot diisi Beckham Putra dan Rachmat Irianto. Kolaborasi ini diprediksi bakal mematikan. Sebab, keduanya sudah menjadi andalan di klub masing-masing yang mentas di Liga 1 2021-2022.

Lanjut ke posisi winger ada Witan Sulaeman yang didampingi Ramai Rumakiek di sisi sebelahnya. Untuk posisi Second striker ada Hanis Saghara yang mendukung penyerang tunggal, Amiruddin Bagus Kahfi.

BACA JUGA: Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Australia U-23, PSSI Pastikan Bendera Merah Putih Tetap Berkibar

Laga ini juga bak adu tajam Bagus Kahfi vs Noah Botic. Di level U-16 dan U-19, keduanya dikenal sebagai penyerang mematikan. Sejauh ini, Bagus Kahfi sudah dua kali bertemu Noah Botic.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement