3. Mainkan Paul Pogba Secara Efektif
Pemain Prancis itu masuk sebagai pemain pengganti saat melawan Atalanta di Liga Champions. Dia cukup berpengaruh dalam membantu Man United mencatatkan comeback yang luar biasa.

Dengan tujuh assist di Liga Premier, gelandang itu tetap menjadi pemain vital bagi Manchester United saat melawan Liverpool.
Pogba tidak harus menjadi starter ketika melawan Liverpool. Namun, saat dia keluar dari bangku cadangan, Pogba yang lebih bugar akan lebih mudah memaksimalkan kreativitasnya, dan bisa mengatur permainan sesuai keinginannya.
2. Kirim Bola ke Bruno Fernandes
Bruno Fernandes menjadi salah satu pemain terbaik Manchester United di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer. Kreativitas dan kemampuan mencetak golnya telah membantu Setan Merah berkali-kali.

Namun, performa playmaker asal Portugal itu terlihat sedikit menurun sejak kembali dari jeda internasional. Meski begitu, dia mampu membalikkan performanya di babak kedua melawan Atalanta. Dia tetap menjadi sumber terbaik Manchester United untuk produktif di depan gawang.