Mereka ialah Maurizio Sarri (tanpa klub), Sinisa Mihajlovic (Bologna) dan Massimiliano Allegri (tanpa klub). Nama yang disebut terakhir sudah sangat dekat dengan pintu masuk Real Madrid.

(Maurizio Sarri bisa tangani Inter Milan musim depan)
Pelatih 53 tahun itu digadang-gadang menjadi suksesor Zidane yang mengumumkan kepergiannya dari kursi pelatih Real Madrid hari ini. Karena itu, tinggal dua nama tersisa, yakni Maurizio Sarri dan Mihajlovic.
Jika Inter Milan mencari pelatih bermental juara, Maurizio Sarri dapat dikedepankan. Sebab, Maurizio Sarri pernah membawa Chelsea juara Liga Eropa dan mengantarkan Juventus kampiun Liga Italia.
Sementara Mihajlovic, tidak pernah memenangkan trofi meski pernah membesut klub sebesar AC Milan. Jadi kesimpulannya, manajemen Inter Milan akan menunjuk Maurizio Sarri sebagai suksesor Conte?
(Rachmat Fahzry)