BUDAPEST – Pelatih Manchester City, Josep Guardiola, puas dengan kemenangan 2-0 timnya atas Borussia Monchengladbach pada leg II 16 besar Liga Champions 2020-2021. Secara agregat, Man City menang 4-0 sehingga lolos ke perempatfinal.
Menurut Guardiola, Man City mengontrol keseluruhan permainan. Oleh sebab itu, Guardiola pun memuji kinerja dari setiap pemain Man City yang tampil dalam pertandingan di Puskas Arena, Rabu (17/3/2021), dini hari WIB itu.
“Itu adalah penampilan bagus. Kami mengontrol permainan dari awal,” kata Guardiola, mengutip dari BT Sport, Rabu (17/3/2021).
"Pemain, seperti Phil Foden, Bernando Silva, memiliki banyak kualitas, mereka membantu kami. Akan tetapi, semua orang sangat berkomitmen dan kami senang berada di tahap berikutnya,” tuturnya.
BACA JUGA: Di Liga Champions Musim Ini, Tembok Pertahanan Man City Tiada Lawan
Pertandingan kontra Monchengaldbach pun seakan menunjukkan kedalaman skuad Man City pada musim ini. Bagaimana tidak, lima dari 11 pemain Man City pada dini hari tadi berbeda dari pertandingan terakhir mereka kontra Fulham di Liga Inggris.
BACA JUGA: Lolos ke Perempatfinal Liga Champions, Guardiola Minta Pemain Man City Jaga Mood
Meski begitu, permainan Man City tidaklah menurun. The Citizens -julukan Man City- bermain normal dengan penguasaan bola mereka. Man City tidak bergantung kepada satu atau dua pemain untuk tampil apik.