TURIN – Manchester United memetik kemenangan telak dengan skor 4-0 saat bersua Real Sociedad di leg pertama babak 32 besar Liga Eropa 2020-2021. Dalam pertandingan yang berlangsung di Turin tersebut, gelandang Man United, Bruno Fernandes, tampil sebagai bintang dengan sumbangan dua gol.
Sepasang gol tersebut sejatinya membuat Bruno Fernandes menorehkan sejumlah catatan manis. Salah satunya adalah Bruno Fernandes kini telah mencetak 10 gol di Liga Eropa, terhitung sejak musim lalu.
Baca juga: Lagi-Lagi Gagal Menang, Pioli Akui AC Milan Alami Kemerosotan
Itu merupakan jumlah terbanyak di antara pemain-pemain lainnya yang saat ini masih berlaga di ajang Liga Eropa. Adapun rinciannya adalah, sebanyak lima gol dibukukan Bruno saat masih membela Sporting Lisbon pada paruh pertama musim lalu, sedangkan lima lainnya bersama Setan Merah.
Sementara itu, jika menghitung catatan Bruno Fernandes selama membela Man United saja, maka gelandang Timnas Portugal itu telah melesakkan sembilan gol bagi Setan Merah di kompetisi Eropa. Jumlah tersebut adalah yang terbanyak dibandingkan pemain Man United lainnya, terhitung sejak bergabungnya Bruno dengan Setan Merah.
Baca juga: Pelatih dan Pemain Real Sociedad Mengakui Kehebatan Manchester United
Secara keseluruhan, Bruno Fernandes telah terlibat dalam 52 gol dari 58 pertandingan yang dilakoninya bersama Man United di semua kompetisi. Adapun rinciannya adalah 33 gol dan 19 assist.
Jumlah tersevut sejatinya 10 lebih banyak jika dibandingkan dengan pemain Liga Inggris mana pun, terhitung sejak debutnya Bruno bersama Man United pada awal Februari 2020. Catatan-catatan ini tentu semakin membuktikan bahwa Bruno Fernandes punya peran yang sangat penting bagi tim.
Bruno Fernandes sendiri tidak memungkiri bahwa ia memiliki tujuan untuk mencetak gol sebanyak mungkin bagi Setan Merah. Apalagi, ia bermain di posisi yang memungkinnya untuk bisa membukukan banyak gol dan assist.
Kendati demikian, Bruno Fernandes menegaskan bahwa yang terpenting adalah membawa Man United meraih kemenangan. Pemain 26 tahun itu juga menargetkan Man United untuk meraih gelar juara Liga Eropa musim ini.
“Target saya adalah mencetak gol terbanyak yang saya bisa dan jelas membuat assist sebanyak mungkin untuk rekan satu tim saya juga," kata Bruno Fernandes, dilansir dari laman resmi Man United, Jumat (19/2/2021).
"Posisi saya bermain adalah melakukan itu, untuk membantu, dan mencetak gol saat Anda bisa. Yang paling penting bagi saya, targetnya adalah trofi. Memenangkan trofi lebih penting daripada mencetak gol," tukas Bruno Fernandes.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)