Dominasi Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi yang sempat tertancap kuat sejak 2008, perlahan-lahan mulai digoyah. Kiprah mereka di leg I babak 16 besar Liga Champions 2020-2021 juga tak bisa dibilang baik.
(Ronaldo dan Messi tak lagi dominan)
Lionel Messi gagal menghindarkan kekalahan 1-4 yang dialami Barcelona dari PSG. Sementara Cristiano Ronaldo hanya melepaskan satu shot on target ketika Juventus tumbang 1-2 dari FC Porto dini hari tadi.
Karena itu, Haaland dan Mbappe dinilai mampu melanjutkan tongkat estafet dari Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Jangan sampai Haaland dan Mbappe gagal mengikuti jejak Cristiano Ronaldo dan Messi.
Sebelumnya, Gareth Bale dan Neymar Jr sempat dijagokan melanjutkan rivalitas Cristiano Ronaldo dan Messi. Sayangnya, hingga kini status itu belum mampu digapai mereka. Bahkan, Bale saat ini lebih banyak mendekam di bangku cadangan Tottenham Hotspur.
(Fetra Hariandja)