LIVERPOOL merupakan salah satu tim sepakbola yang paling disegani di Eropa saat ini. Maklum saja, dalam beberapa musim terakhir mereka selalu bertarung untuk memperebutkan trofi. Tidak hanya itu, skuad Liverpool juga dipenuhi oleh para pemain top dunia.
Roberto Firmino dan Thiago Alcantara merupakan dua nama yang menjadi andalan Liverpool di musim kompetisi 2020-2021. Kedua pemain ini tidak hanya memiliki skill yang mumpuni, namun juga pasangan yang sama-sama seksi.
Baca juga: Adu Seksi Georgina Rodriguez vs Anya Geraldine saat Squat, Menang Siapa?
Roberto Firmino diketahui memiliki seorang istri yang sangat menawan bernama Larissa Peereira. Maklum saja, pasalnya perempuan kelahiran 12 Desember 1992 itu adalah salah satu model terkenal dari Brasil.

Larissa kerap menjadi model pakaian dalam, untuk beberapa merek terkenal. Selain itu, Larissa juga memiliki merek busana sendiri yang bernama BeValen Store. Pamor Larissa sebagai model dan paras rupawannya membuat Firmino bertekuk lutut.
Baca juga: Eks Pacar Cristiano Ronaldo, Irina Shayk Tampil 'Panas' di Pantai

Larissa pertama kali bertemu Firmino pada 2014 silam. Setelah itu, hubungan keduanya berlanjut ke tahap yang lebih serius dengan hadirnya dua putri mereka, Valentina Firmino dan sang adik Bella Firmino. Kebahagian mereka semakin lengkap dengan pernikahan yang berlangsung pada 2017 silam.
Meski sudah memiliki anak, namun Larissa tetap mampu menjaga penampilan fisiknya dengan baik. Sehingga, ia tetap mempunyai tubuh yang seksi. Dalam berbagai kesempatan, Larissa kerap membagikan fotonya mengenakan bikini di Instagram.