"Jadi kami harus mengambil kembali kendali dan kami bermain sangat baik di babak kedua dan kami bertahan di akhir," lanjut manajer berpaspor Norwegia tersebut.
"Saya belum melihat keputusan apa pun jadi saya tidak bisa mengatakannya. Mungkin saja (pemain Burnley) telah dilanggar oleh Luke jadi itu mungkin keputusan yang tepat. Namun, jelas bukan pelanggaran yang dilakukan Harry terkait golnya,” papar Solskjaer.
“Jika Anda tidak boleh melompat dan menyundulnya seperti itu, saya tidak percaya itu mendekati pelanggaran. Namun, saya senang dengan responsnya setelah melalui setengah jam pertama yang sulit," pungkas sang juru taktik.
Man United saat ini mengoleksi 36 poin dari 17 kali bertanding. Bruno Fernandes dan kawan-kawan unggul tiga angka atas juara bertahan, Liverpool, yang menempati posisi kedua.
(Ramdani Bur)