Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Juventus Keok 0-3 dari Fiorentina, Nedved Geram Wasit Tak Beri Bianconeri Penalti

Andika Pratama , Jurnalis-Rabu, 23 Desember 2020 |08:23 WIB
Juventus <i>Keok</i> 0-3 dari Fiorentina, Nedved Geram Wasit Tak Beri <i>Bianconeri</i> Penalti
Cristiano Ronaldo dan wasit (Foto: Reuters)
A
A
A

TURIN – Wakil Presiden Juventus, Pavel Nedved, tidak puas dengan kinerja wasit Federico La Penma yang memimpin pertandingan Bianconeri –julukan Juventus– kontra Fiorentina di Liga Italia 2020-2021. Ketidakpuasan Nedved bertambah karena Juventus keok 0-3 dari Fiorentina dalam pertandingan tersebut.

Juventus menjamu Fiorentina di Allianz Stadium, Rabu (23/12/2020), dini hari WIB. Petaka untuk Juventus dimulai saat laga kontra Fiorentina baru berjalan tiga menit. Juventus tertinggal 0-1 setelah Dusan Vlavohic mencetak gol ke gawang Wojciech Szczesny.

Juventus vs Fiorentina (Foto: Reuters)

Juventus semakin terpuruk saat Juan Cuadrado menerima kartu merah pada menit ke-18. Meski bermain dengan 10 orang, Juventus sempat mengimbangi permainan Fiorentina.

Sayangnya, Alex Sandro mencetak gol bunuh diri sehingga Fiorentina menggenapkan keuggulan mereka pada menit ke-76. Kekalahan Juventus semakin nyata saat Martin Caceres mencetak gol untuk Fiorentina pada menit ke-81. Bianconeri pun kalah 0-3 di kandang sendiri.

BACA JUGA: Banding Napoli Diterima, Juventus dan Pirlo Semakin Menderita

Namun, Nedved menilai Juventus bisa menghindari kekalahan jika wasit memberikan penalti ketika Cristiano Ronaldo dilaggar di kotak terlarang. Cristiano Ronaldo dua kali dilanggar di kotak penalti Fiorentina, tetapi wasit bergeming.

Nedved yakin hasil pertandingan akan berbeda apabila Juventus mencetak gol dari titik putih. Akan tetapi, kenyataan tidak bisa diubah dan Juventus tetap kalah 0-3 dari Fiorentina.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement