TURIN – Cristiano Ronaldo tak ada habisnya mengundang decak kagum publik. Kali ini, ia kembali memecah rekor yang terakhir kali dilakukan oleh legenda Juventus, yakni Omar Sivori, pada 59 tahun silam.
Sebagaimana diwartakan Goal, Senin (21/12/2020), CR7 -julukan Cristiano Ronaldo- berhasil menyamai rekor Sivori yang dicatatkan pada 1961. Rekor itu adalah mencatatkan 33 gol di Liga Italia dalam satu tahun kalender.

Cristiano Ronaldo pun baru saja mencetak gol ke-33 pada tahun ini dalam kariernya di Liga Italia. Tepatnya, hal itu terjadi dalam pertemuan Juventus melawan Parma di pekan ke-13 Liga Italia 2020-2021.
BACA JUGA: 5 Alasan Cristiano Ronaldo Raih Pemain Terbaik Abad 21 Versi Globe Soccer Awards
Laga yang berlangsung pada Minggu 20 Desember 2020 dini hari WIB itu diketahui berhasil dimenangkan Juventus dengan skor 4-0. Cristiano Ronaldo sendiri mencatatkan namanya untuk dua gol Juventus pada laga tersebut.
Atas pencapaian ini, Cristiano Ronaldo tak hanya membawa Juventus menang dan merebut poin penuh, tetapi juga menyamai catatan Omar Sivori. Legenda Juventus itu sendiri diketahui memperkuat si Nyonya Tua -julukan Juventus- pada rentang waktu 1957 dan 1965.