MILAN – Inter Milan berjuang keras untuk mengalahkan Torino dalam lanjutan Liga Italia 2020-2021. Inter sempat tertinggal dua gol lebih dulu sebelum menang 4-2 di Giuseppe Meazza, Minggu 22 November 2020, dini hari WIB.
Torino unggul lebih dulu melalui gol Simone Zaza (45+2’) dan Cristian Ansaldi (62’). I Nerazzurri –julukan Inter– membalikkan keadaan berkat gol dari Alexis Sanchez (64’), Romelu Lukaku (67’ dan 84’), dan Lautaro Martinez (90’).
Lautaro, yang masuk pada menit ke-65, menilai Inter bermain buruk pada babak pertama. Nerazzurri menerima banyak serangan dari Torino sehingga kesulitan untuk mengembangkan permainan.
Pemain asal Argentina itu menyatakan Inter belajar dari kesalahan pada babak pertama. Alhasil, performa Inter perlahan-lahan meningkat sehingga bisa mendapatkan gol-gol kemenangan atas Torino.
BACA JUGA: Puas dengan Servis Arturo Vidal, Conte: Dia Pemain Penting
"Kami tidak menjalani babak pertama dengan baik, tetapi kami bahagia dengan apa sudah kami lakukan usai jeda. Dalam periode awal, kami tidak bermain dengan baik dan secara terus menerus mendapat serangan,” kata Lautaro, mengutip dari laman resmi Inter, Senin (23/11/2020).
“Kami harus memahami kesalahan apa yang kami lakukan karena sebelumnya telah mempersiapkan diri untuk pertandingan ini. Kami selalu harus meningkatkan diri kami dan lebih bersabar dalam menguasai bola,” tuturnya.