ROMA – AS Roma gagal memenangi laga kontra CSKA Sofia pada matchday kedua Grup A Liga Eropa 2020-2021.Bermain di Stadio Olimpico, Jumat (30/10/2020) dini hari WIB, Roma harus puas bermain imbang 0-0 dengan CSKA Sofia.
Pada laga tersebut, Roma pun menunjukkan dominasinya atas CSKA Sofia. Sejak awal hingga akhir laga, Roma benar-benar memaksa CSKA Sofia untuk tampil bertahan. Akan tetapi, dominasi mereka tak membuahkan hasil hingga berakhir tanpa gol.
Padahal pada awal laga, Roma nyaris saja membuka keunggulan setelah Chris Smalling menjebol gawang CSKA Sofia. Sayang gol tersebut dianulir karena mantan pemain Manchester United itu dinyatakan offside oleh wasit.
Setelah momen tersebut, Roma tampak kesulitan menjebol pertahanan CSKA Sofia. Meski berhasil menguasai lini belakang CSKA Sofia, tetapi tim tuan rumah gagal memanfaatkan setiap kesempatan untuk mengubahnya menjadi gol.
Baca juga Ditahan Roma 3-3, Pioli Malah Nilai Performa Milan Memuaskan
Babak pertama usai, skor masih tetap imbang 0-0. Keadaan tak jauh berbeda di babak kedua. Roma masih menguasai jalannya pertandingan, tetapi tak mampu berbuat apa-apa. Begitu pun terjadi di pertengahan babak kedua, Roma masih gagal membuat gol.
Menjelang akhir babak kedua, Roma menaikkan intesitas serangan. Namun beberapa kali usaha Roma yang dimotori Edin Dzeko masih tetap nihil. Alhasil hingga laga berakhir skor tak berubah. Roma dan CSKA Sofia harus puas berbagi angka.