 
                Pada Jumat pekan kemarin, dari rumahnya di Brasil, Ronaldinho masih sempat membuat sebuah video untuk Pele di hari ulang tahunnya yang ke-80 dan berterima kasih kepada salah satu pesepakbola terbaik dalam sejarah sepakbola tersebut.
Ronaldinho merasa senang dengan apa yang telah dilakukan Pele di dunia olahraga sepakbola dan berkatnya ada banyak orang yang berhasil bermimpi dan mewujudkan untyk menjadi pesepakbola.

Kini, eks pemain PSG dan AC Milan itu antara lain akan diisolasi di Belo Horizonte dan akan absen dari acara yang rencananya akan dihadirkan atas undangan Atlético Mineiro.
“Saya sudah berada di Belo Horizonte sejak kemarin (Sabtu), saya datang untuk mengikuti acara tersebut (acara Atletico Mineiro), dan atas permintaan Auto Truck saya melakukan tes dan dinyatakan positif covid. Saya baik-baik saja, tanpa gejala, tetapi kami harus segera meninggalkan acara tersebut,” pungkasnya.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)