LONDON – Eks gelandang Manchester United memberikan simpati kepada Harry Maguire. Ia mengatakan bahwa kapten Man United tersebut sedang mengalami masa sulit, baik di dalam dan luar lapangan.
Maguire mengalami masa sulit sebelum Liga Inggris 2020-2021 dimulai. Dia ditangkap polisi Yunani karena diduga bertengkar dengan petugas keamanan setempat saat dia berlibur dia Pulau Mykonos, Yunani.

Masa sulit Maguire kemudian berlanjut ketika laga perdana Man United. Timnya kalah kala menjamu Crystal Palace di Old Traffor dengan skor 3-1.
Baca juga: Sebabkan Inggris Kalah dari Denmark, Southgate Nasihati Maguire
Meski sempat menang saat melawan Brighton and Hove Albion, Man United kembali mengalami kekalahan di Old Trafford. Maguire dan kolega hancur dibantai Tottenham Hotspur dengan skor 6-1.
Penderitaan Maguire belum berakhir usai pembantaian melawan Spurs. Saat membela Tim Nasional (Timnas) Inggris, dia malah diusir wasit ketika melawan Denmark di UEFA Nations Grup A2, Kamis (15/10/2020) dini hari WIB.
Maguire meninggalkan lapangan setelah mendapat kartu kuning lebih dulu saat laga baru berjalan lima menit. Dia kemudian mendapat kartu kuning kedua pada menit 31, yang berarti kartu merah.
Empat menit berselang, Denmark berhasil membobol gawang Jordan Pickford. Christian Eriksen mencetak gol lewat tendangan penalti.
Dengan mengalami sejumlah kesulitan itu, Keane menilai kepercayaan diri Maguire mulai terkikis. Dia mengatakan bahwa bek berusia 27 tahun itu harus berjuang mendapatkan kepercayaan dirinya di skuad Man United.
“Satu-satunya sisi buruk untuk Maguire, dia akan kembali ke tim (Man United) dengan ketidakpercayaan diri,” ujarnya mengutip Metro.

“Saya pernah mengalami situasi sebelumnya ketika saya berada dalam situasi dengan karakter yang brilian, saya merasa ruang ganti adalah yang terbaik di dunia,” lanjut dia.
“(Tapi) Dia tidak akan mendapatkannya, di empat bek (Man United). Saya tidak akan berada di dekat para pemuda itu, saya tidak melihat mereka memiliki karakter pemimpin,” tambahnya.
Keane juga mengkritik pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate yang dianggapnya gagal menghibur Maguire saat ia keluar Stadion Wembley. Ia menjelaskan sikap sederhana bisa membantu Maguire melewati masa sulit.
"Saya pikir terkadang dia (Gareth) tahu Harry mengalami masa-masa sulit di dalam dan di luar lapangan, tepukan di punggung akan membantunya. Itu akan membuatnya mendpatkan ketenangan dari Gareth," pungkas dia.
(Ramdani Bur)