Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Willian dan Gabriel Gabung Arsenal untuk Juara Liga Inggris, Realistis?

Hendry Kurniawan , Jurnalis-Kamis, 24 September 2020 |23:08 WIB
Willian dan Gabriel Gabung Arsenal untuk Juara Liga Inggris, Realistis?
Para Pemain Arsenal (Foto: Twitter Arsenal)
A
A
A

Arsenal sendiri telah menuai hasil bagus di sepanjang berlangsungnya musim kompetisi 2020-2021. Setelah mengalahkan Liverpool dan menjuarai Community Shield 2021, The Gunners memenangkan tiga pertandingan mereka berikutnya.

Sebanyak dua kemenangan di antaranya mereka peroleh di pentas Liga Inggris 2020-2021. Masing-masing menghadapi Fulham dengan skor 3-0, serta 2-1 atas West Ham United. Atas hasil tersebut, Arsenal pun menempati posisi ketiga klasemen sementara.

Willian Borges

Sementara itu, satu kemenangan The Gunners lainnya mereka peroleh di ajang Piala Liga Inggris 2020-2021. Bertandang ke King Power Stadium, skuad besutan Mikel Arteta itu menang meyakinkan dengan skor 2-0 atas Leicester City.

Melihat tren positif yang dimiliki Arsenal ini tentunya bukan tak mungkin mereka akan bisa ikut bersaing memperebutkan gelar juara Liga Inggris. Apalagi, Arsenal sedang dalam motivasi tinggi usai meraih dua trofi, yakni Community Shield dan Piala FA.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement