Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Piala Liga Prancis Tidak Akan Digelar Per Musim Depan

Andika Pratama , Jurnalis-Sabtu, 01 Agustus 2020 |06:14 WIB
Piala Liga Prancis Tidak Akan Digelar Per Musim Depan
Thomas Tuchel dan trofi Piala Liga Prancis (Foto: Twitter/@PSG_Inside)
A
A
A

PARIS – Paris Saint-Germain (PSG) mengalahkan Olympique Lyonnais pada partai puncak Piala Liga Prancis 2019-2020. Kemenangan diraih PSG setelah melalui babak adu penalti di Stade de France, Sabtu (1/8/2020) dini hari WIB.

PSG pun meraih trofi Piala Liga Prancis kesembilannya. Les Parisiens –julukan PSG– adalah tim dengan koleksi Piala Liga Prancis terbanyak. Rekor itu sepertinya tidak akan dipecahkan oleh tim mana pun.

PSG (Foto: Twitter/@PSG_Inside)

Tim-tim lain kehilangan kesempatannya untuk memecahkan atau menyamai rekor PSG, karena Piala Liga Prancis tidak akan diadakan lagi per musim 2020-2021. LFP selaku federasi sepakbola Prancis telah mengumumkan itu pada September 2019 silam.

Lalu bagaimana dengan satu tempat di Liga Eropa yang didapatkan melalui Piala Liga Prancis? Tempat tersebut akan dialokasikan ke Liga Prancis. Keputusan ini diambil LFP untuk menambah waktu pemulihan para pemain yang berlaga di sepakbola Prancis.

BACA JUGA: PSG vs Lyon, Les Parisiens Juara Piala Liga Prancis Usai Lewati Drama Adu Penalti

Jika Piala Liga Prancis tetap diadakan, Prancis akan memiliki tiga kompetisi dalam satu musim. Kompetisi-kompetisi itu adalah Liga Prancis, Piala Prancis, dan Piala Liga Prancis. Keberadaan tiga kompetisi domestik akan sangat menguras energi para pemain.

Para pemain tidak memiliki waktu yang cukup untuk memulihkan kondisi fisik, sehingga lebih rentan menderita cedera. Waktu memulihkan diri akan semakin sedikit ketika para pemain juga tampil di kompetisi Eropa.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement