MADRID – Gelandang Real Madrid, Federico Valverde, menilai semua pihak di tim memainkan peran atas kesuksesan meraih gelar juara Liga Spanyol 2019-2002. Sebab, semua pihak dinilai telah menjalankan setiap perintah yang diserukan oleh sang juru taktik, Zinedine Zidane.
Berkat kerja sama apik yang terjalin, gelar juara akhirnya bisa diraih Madrid di pentas Liga Spanyol. Madrid memastikan diri keluar sebagai juara Liga Spanyol 2019-2020 setelah mengalahkan Villarreal pada laga pekan ke-37 Liga Spanyol 2019-2020.

Bermain di Stadion Alfredo Di Stefano, Jumat (17/7/2020) dini hari WIB, Madrid berhasil menyelesaikan laga dengan kemenangan 2-1. Dua gol Madrid sendiri dicetak oleh Karim Benzema pada menit ke-29 dan 77.
BACA JUGA: Bagi Valverde, Antar Madrid Juarai Liga Spanyol 2019-2020 Terlalu Indah
Raihan tiga poin tambahan dalam laga tersebut membuat Madrid total telah mengoleksi 86 angka. Koleksi poin ini cukup untuk membawa Madrid meraih gelar juara karena sudah tak mungkin terkejar lagi oleh Barcelona yang mengekor di tempat kedua.
Setelah menelan kekalahan 1-2 di pekan ke-37 atas Osasuna, Barcelona kini tertinggal tujuh angka dari Madrid. Dengan hanya tersisanya satu pertandingan lagi di Liga Spanyol musim ini, peluang Barcelona untuk mengejar jarak poin tersebut dipastikan tertutup.
Bagi Valverde, gelar juara ini sendiri terasa begitu istimewa. Dalam meraih kesuksesan tersebut, gelandang asal Uruguay itu pun turut memberi kontribusi besar di beberapa pertandingan.
Valverde tercatat dapat membukukan dua gol dan lima assist dari 35 penampilannya di ajang Liga Spanyol 2019-2020. Karena itu, Valverde merasa kesuksesan yang diraih Madrid tercipta berkat kerja keras semua pihak di tim.
“Saya akan menikmati gelar ini dengan putra saya. Terkadang, kecemasan itu dapat memengaruhi Anda, keinginan untuk memegang trofi di tangan Anda, dan kami masih memiliki beberapa pertandingan yang akan datang,” ujar Valverde, sebagaimana dikutip dari laman resmi Madrid, Jumat (17/7/2020).

“Kami menanganinya dengan baik, terlepas dari kecemasan itu, dan pada akhirnya, kami telah melakukannya. Setiap anggota tim ini telah melakukan bagiannya, menunjukkan upaya yang diminta manajer dalam bekerja menuju tujuan bersama dan saya pikir itu tercermin,” lanjutnya.
Gelar juara musim ini merupakan yang ke-34 disabet Madrid di Liga Spanyol. Koleksi 34 trofi Liga Spanyol sekaligus mempertegas dominasi Madrid di kompetisi teratas sepakbola Negeri Matador –julukan Spanyol.
(Ramdani Bur)