ROMA – Dalam dunia sepakbola rivalitas adalah salah satu bumbu yang membuat olahraga tersebut sangat menarik. Apalagi jika rivalitas tersebut datang dari dua klub yang berasal dari kota yang sama seperti Lazio dan AS Roma.
Tentu baik Roma dan Lazio tak ingin timnya kalah saing dari rival mereka tersebut. Namun, di musim 2019-2020 ini Roma harus melihat rival abadi mereka tampil sangat baik, sementara klub Serigala Ibu Kota itu justru tak bisa ikut bersaing dengan Lazio.
Baca Juga: Meski Anti Lazio, Totti Akui Simone Inzaghi Pelatih Hebat
Sebab Lazio yang dilatih Simone Inzaghi itu kini untuk pertama kalinya dalam dua dekade terakhir memiliki peluang besar untuk keluar sebagai juara Liga Italia. Hal itu dikarenakan sebelum kompetisi ditunda karena virus corona, Lazio bertengger di peringkat kedua dan hanya tertinggal satu poin dari Juventus yang berada di puncak klasemen sementara Liga Italia 2019-2020 tersebut.
Lazio bisa seperti itu tak lepas dari penampilan mereka di Liga Italia 2019-2020. Tercatat mereka kini tak pernah terkalahkan dalam 21 pertandingannya di kompetisi tersebut.