MILAN – Absennya Zlatan Ibrahimovic diakui Stefano Pioli membuat AC Milan limbung saat diimbangi Hellas Verona 1-1 di Stadion San Siro, Minggu 2 Februari 2020 malam WIB. Ia berharap, Ibracadabra dapat sembuh jelang Derby della Madonnina kontra Inter Milan pada pekan depan.
Nama penyerang berkebangsaan Swedia itu tidak tercantum sama sekali dalam daftar skuad AC Milan yang diturunkan saat menjamu Hellas Verona pada pekan 22 Liga Italia 2019-2020. Stefano Pioli beralasan, Zlatan Ibrahimovic absen karena mengalami keletihan pada otot betisnya.
Baca juga: Milan vs Verona, Pioli Kecewa Rossoneri Kurang Tajam
Kehilangan penyerang berusia 38 tahun itu memaksa Stefano Pioli menurunkan dua penyerang muda, Ante Rebic dan Rafael Leao. Akibatnya, AC Milan terasa sangat kehilangan ketajaman sekaligus ketenangan Zlatan Ibrahimovic di mulut gawang.