Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Milan vs Verona, Pioli Kecewa Rossoneri Kurang Tajam

Wikanto Arungbudoyo , Jurnalis-Senin, 03 Februari 2020 |10:28 WIB
Milan vs Verona, Pioli Kecewa <i>Rossoneri</i> Kurang Tajam
AC Milan harus menderita tujuh peluang yang dimiliki Hellas Verona (Foto: AC Milan)
A
A
A

“Kami sangat menderita karena Hellas Verona melepas enam tembakan dan seharusnya lebih berhati-hati. Penyesalan terbesar adalah kami tidak bisa unggul ketika memiliki kesempatan emas di babak pertama,” ujar Stefano Pioli, sebagaimana diwartakan Football Italia, Senin (3/2/2020).

“Kami tidak cukup tajam ketika memiliki sejumlah keuntungan di babak kedua. Sangat buruk rasanya ketika kami tidak bisa menang pada momen yang sulit, mengingat kami kehilangan banyak pemain,” imbuh lelaki berusia 54 tahun tersebut.

Hasil imbang di kandang sendiri membuat AC Milan tertahan di peringkat delapan. Mereka gagal memanfaatkan hasil negatif yang diraih para pesaingnya di zona Eropa seperti AS Roma yang dihajar Sassuolo 2-4, Cagliari yang diimbangi Parma 2-2, dan Atalanta yang juga ditahan Genoa 2-2.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement