MANCHESTER – Manchester United memiliki tugas berat kala harus bertandang ke markas Manchester City guna melakoni pertandingan leg kedua semifinal Carabao Cup (Piala Liga Inggris) 2019-2020. Apalagi, Man United dituntut meraih kemenangan karena pada leg pertama di Old Trafford tumbang 1-3.
Manajer Man United, Ole Gunnar Solskjaer, sadar betul bahwa meraih kemenangan atas Man City bukanlah perkara mudah. Meski begitu, bukan berarti Setan Merah tak memiliki peluang sama sekali. Apalagi, Solskjaer sudah memiliki cara untuk bisa mengalahkan kubu Manchester Biru.
Baca juga: Man United Butuh Lebih dari Sekadar Bruno Fernandes
Menurut Solskjaer, jika berhadapan dengan Man City, maka Man United tidak bisa bermain terlalu terbuka. Sebab, hal itu akan memudahkan para pemain Man City untuk merangsek ke wilayah pertahanan Man United dan mencuri gol.
Solskjaer menilai caranya tersebut telah terbukti cukup ampuh. Sebab, pada Desember 2019, Man United sukses mengalahkan Mn City 2-1 di Etihad. Hal tersebut tentunya membuat Man United kini memiliki motivasi tinggi. Selain itu, mereka juga termotivasi dengan comeback melawan Paris Saint-Germain (PSG), di babak 16 besar Liga Champions 2018-2019.