NAPLES – Babak pertama laga antara Napoli vs Juventus di pekan 21 Liga Italia 2019-2020, Senin (27/1/2020) dini hari WIB, berakhir dengan skor kacamata. Baik Napoli mau pun Juventus gagal membongkar ketatnya pertahanan lawan di paruh pertama.
Jalannya Pertandingan
Kedua kesebelasan memulai laga dengan hati-hati. Namun, Napoli sudah mendapat peluang gol lebih dulu pada menit delapan berkat sundulan Arek Milik. Sayangnya, bola masih melambung di atas mistar gawang Wojciech Szczesny.
Baca juga: Fonseca Kecewa AS Roma Gagal Menang atas Lazio
Meski berperingkat lebih rendah, Napoli mampu tampil gagah berani dalam 30 menit awal dengan lebih banyak menekan. Si Nyonya Tua bahkan sulit untuk melepaskan tembakan ke gawang pada setengah jam awal meski mencatatkan dua percobaan.
Kedua kesebelasan masih gagal menembus barikade lawan hingga wasit Maurizio Mariani meniup peluit tanda waktu istirahat. Skor masih imbang tanpa gol di Stadion San Paolo.
Susunan Pemain
Napoli: Alex Meret; Elseid Hysaj, Kostas Manolas, Giovanni Di Lorenzo, Mario Rui; Fabian Ruiz, Diego Demme, Piotr Zielinski; Jose Callejon, Arek Milik, Lorenzo Insigne
Cadangan: Orestis Karnezis, Eljif Elmas, Fernando Llorente, Hirving Lozano, Sebastiano Luperto, Antonio Pio Daniele, Nikola Maksimovic, Stanislav Lobotka, Leandrinho
Pelatih: Gennaro Gattuso
Juventus: Wojciech Szczesny; Juan Cuadrado, Matthijs de Ligt, Leonardo Bonucci, Alex Sandro; Rodrigo Bentancur, Miralem Pjanic, Blaise Matuidi; Paulo Dybala; Gonzalo Higuain, Cristiano Ronaldo
Cadangan: Gianluigi Buffon, Luca Coccolo, Aaron Ramsey, Douglas Costa, Daniele Rugani, Adrien Rabiot, Carlo Pinsoglio, Federico Bernardeschi
Pelatih: Maurizio Sarri
(Ramdani Bur)