Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Legenda Madrid: Messi Lebih Baik dari Ronaldo

Andika Pratama , Jurnalis-Minggu, 26 Januari 2020 |03:24 WIB
Legenda Madrid: Messi Lebih Baik dari Ronaldo
Lionel Messi (Foto: Twitter/@FCBarcelona)
A
A
A

ALMERIA – Perdebatan soal siapa yang lebih baik antara Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo tidak pernah berakhir. Setiap orang memiliki pandangannya sendiri termasuk legenda Real Madrid, Guti Hernandez. Guti secara mengejutkan menyatakan Messi lebih baik daripada Ronaldo.

Guti berpendapat seperti itu karena menurutnya bakat Messi lebih hebat. Bakat itu selalu ditunjukkan Messi ketika turun membela timnya, Barcelona. La Pulga –julukan Messi– selalu bisa membawa Barcelona menang meski ada juga kekalahan yang mereka derita seperti saat kalah 0-2 oleh Valencia.

Terlepas dari kekalahan tersebut, Messi tetap memiliki nilai lebih di mata Guti. Meski begitu, Guti tidak begitu saja mengesampingkan kehebatan Ronaldo yang sembilan tahun (2009-2018) membela Madrid. Ronaldo di mata Guti merupakan pencetak gol andal yang membentuk dirinya sendiri sampai ke level tertinggi.

BACA JUGA: Puja-puji Sarri kepada Ronaldo Usai Antar Juventus Tundukkan Roma

“Saya hanya tahu satu pemain yang sangat sukses di setiap pertandingan. Itu adalah Messi. Setiap kali dia pergi ke lapangan, sesuatu terjadi. Yang lain mengalami banyak pasang surut,” ujar Guti, mengutip dari Goal Internasional, Minggu (26/1/2020).

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement