Saat ini hingga melakoni 23 pertandingan Liga Inggris 2019-2020, Arsenal duduk di posisi 10 dengan koleksi 29 angka, terpaut 10 poin dari Chelsea di tempat keempat, atau batas akhir tim yang lolos ke Liga Champions 2020-2021. Karena itu, andai menang atas Chelsea, Arsenal akan mereduksi jarak poin menjadi tinggal tujuh poin saja.
Selain itu, kemenangan akan membalakan kekalahan yang dialami Arsenal dari Chelsea di pertemuan pertama yang terjadi di pekan 20 Liga Inggris 2019-2020. Saat itu dalam laga yang digelar di Stadion Emirates, Arsenal tumbang 1-2 dari Chelsea.
(Fetra Hariandja)