Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kualitas Pemain Man United Dinilai Tak Beda Jauh dari Liverpool

Hendry Kurniawan , Jurnalis-Sabtu, 18 Januari 2020 |02:50 WIB
Kualitas Pemain Man United Dinilai Tak Beda Jauh dari Liverpool
Pemain Man United melakukan selebrasi (Foto: Media Liga Inggris)
A
A
A

LONDON – Laga akbar bakal tersaji akhir pekan ini kala Manchester United bertandang ke markas Liverpool dalam lanjutan matchday ke-23 Liga Inggris 2019-2020. Jelang pertandingan klasik tersebut, mantan striker Timnas Inggris, Michael Owen, menilai bahwa Man United punya kualitas skuad yang tidak kalah jauh dari Liverpool.

Owen menilai bahwa jika melihat dari segi skuad, Man United seharusnya bisa bertarung untuk posisi empat besar. Meski saat ini Man United dihuni oleh mayoritas pemain muda, namun tim berjuluk The Red Devils itu juga memiliki sejumlah pemain top dunia, seperti Paul Pogba dan David De Gea.

Baca juga: Solskjaer Akui Liverpool sebagai Tim Terbaik Liga Inggris Musim Ini

Kendati begitu, Owen tidak memungkiri bahwa secara kolektivitas permainan dan kepercayaan diri, para pemain Liverpool masih lebih baik. Hal itu sebenarnya cukup bisa dimaklumi karena Liverpool sukses menjuarai Liga Champions 2018-2019, yang mana kondisi tersebut meningkatkan mental bertanding para pemain mereka. Ditambah lagi mereka juga menjuarai Piala Super Eropa dan Piala Dunia Klub.

“Saya tidak berpikir para pemain (Man United) seburuk itu. Saya pikir ketika Anda melihat tim lain, melihat Liverpool misalnya, apakah pemain Manchester United jauh lebih inferior dari Liverpool? Saya tidak berpikir begitu," terang Owen, menukil dari Express, Sabtu (18/1/2020).

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement