Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Henderson: Klopp Buat Mentalitas Pemain Liverpool Jadi Lebih Baik

Djanti Virantika , Jurnalis-Senin, 28 Oktober 2019 |09:00 WIB
Henderson: Klopp Buat Mentalitas Pemain Liverpool Jadi Lebih Baik
Jurgen Klopp. (Foto: Sportskeeda)
A
A
A

LONDON – Kapten Liverpool, Jordan Henderson, melontarkan pujian setinggi langit kepada pelatihnya, Jurgen Klopp. Menurutnya, Klopp telah berhasil membawa pemain Liverpool berkembang pesat. Salah satu hal tersebut dirasakan Henderson dalam segi mentalitas pemain Liverpool.

Pujian ini diberikan Henderson setelah Liverpool memenangkan laga kontra Tottenham Hotspur dalam pekan ke-10 Liga Inggris 2019-2020. Kemenangan tersebut diraih Liverpool dengan begitu susah payah. Sejak awal laga yang digelar di Stadion Anfield, Minggu 27 Oktober 2019 malam WIB itu, Liverpool tampak kesulitan untuk meladeni permainan Tottenham.

BACA JUGA: Menang Susah Payah, Klopp Akui Tottenham Tim Berkualitas

Alhasil, mereka tertinggal di babak pertama dari tim tamunya dengan skor 0-1. Pada babak kedua, Liverpool baru bisa menyamakan kedudukan lewat aksi Henderson pada menit ke-52. Kemenangan pun diklaim Liverpool lewat gol Mohamed Salah yang tercipta dari titik putih pada menit ke-75.

Para pemain Liverpool

Mendapati situasi tersebut, Henderson pun begitu bersyukur kemenangan bisa diraih Liverpool. Menurutnya, hasil manis ini dapat diraih berkat faktor mentalitas Liverpool yang begitu baik. Berkat faktor tersebut, para pemain The Reds –julukan Liverpool– pun tetap bisa percaya diri, meski dalam keadaan yang tertekan.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement