Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Nedved: Trofi Pemain Terbaik Eropa Seharusnya Milik Ronaldo, Bukan Van Dijk

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Jum'at, 30 Agustus 2019 |08:10 WIB
Nedved: Trofi Pemain Terbaik Eropa Seharusnya Milik Ronaldo, Bukan Van Dijk
Tatapan Van Dijk ke Ronaldo. (Foto: UEFA)
A
A
A

MONAKO – Wakil Presiden Juventus, Pavel Nedved, sedikit kecewa Cristiano Ronaldo gagal meraih pemain terbaik Eropa 2018-2019 yang baru diumumkan di Monako pada Jumat (30/8/2019) dini hari WIB. Pasalnya awalnya Nedved mengira megabintang Juventus itu bakal meraih gelar individu paling prestisius di Eropa tersebut.

Akan tetapi, pada kenyataannya Ronaldo bukanlah peraih penghargaan tersebut. Sebab juaranya adalah Virgil van Dijk (Liverpool). Van Dijk dinilai tampil lebih baik dari Ronaldo disepanjang musim 2018-2019 , khususnya di Liga Champions musim lalu, sehingga mampu meraih gelar tersebut.

Baca Juga: Ronaldo: Berkat Bantuan Messi Saya Jadi Pemain yang Lebih Baik!

Virgil van Dijk berhasil meraih penghargaan pemain terbaik Eropa 2018-2019

Nedved yang awalnya mengira Ronaldo yang bakal naik ke panggung pun mengaku sedikit kecewa. Namun, legenda Juventus itu menerima hasil tersebut. Ia tidak mempermasalahkan Ronaldo yang gagal meraih trofi pemain terbaik Eropa 2018-2019 itu.

“Awalnya saya mengira Ronaldo yang bakal meraih penghargaan (pemain terbaik Eropa 2018-2019) itu. Akan tetapi, kami tetap menerima hasil tersebut,” ungkap Nedved, mengutip dari Football Italia, Jumat (30/8/2019).

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement