Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Neville Terkesan dengan Start Sempurna Man United di Liga Inggris 2019-2020

Ezha Herdanu , Jurnalis-Kamis, 15 Agustus 2019 |02:20 WIB
Neville Terkesan dengan Start Sempurna Man United di Liga Inggris 2019-2020
Manchester United vs Chelsea (Foto: Twitter Man United)
A
A
A

“Untuk saat ini memang masih terlalu dini untuk menilai mereka (Man United). Dari apa yang saya lihat di pramusim, tim ini benar-benar bagus. Mereka memiliki kebersamaan yang bagus dan juga sudah bersatu sebagai sebuah tim,” ucap Neville, seperti dikutip dari Talksport, Kamis (15/8/2019).

Manchester United vs Chelsea

“Saya juga melihat bahwa mereka sudah menunjukkan sistem bermain yang jelas. Selain itu juga ada perubahan budaya dalam aspek pemain-pemain yang mereka dapatkan pada bursa transfer musim panas ini,” sambung pria berusia 42 tahun tersebut.

Baca Juga: Man United Disebut Pintar dengan Angkut Maguire ke Old Trafford

“Jika anda melihat pemain-pemain yang didatangkan Ole, lalu melihat pemain-pemain seperti (Mason) Greenwood, (Angel) Gomes, dan (Tahith) Chong menembus tim ini, maka minimal Anda bisa berharap bahwa mereka akan berjuang hingga akhir musim nanti,” tutupnya.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement