LONDON – Gelaran Liga Champions musim 2018-2019 memang menghadirkan dua klub yang berhasil membuat kejutan. Kedua klub yang dimaksud tidak lain adalah Ajax Amsterdam dan Tottenham Hotspur.
Bagaimana tidak, baik Ajax ataupun Spurs berhasil membalikkan prediksi banyak pengalaman dan lolos ke babak semifinal Liga Champions 2018-2019. Ajax berhasil melaju ke semifinal Liga Champions 2018-2019 usai secara mengejutkan menyingkirkan Juventus.

Sedangkan Spurs berhasil melaju ke babak empat besar setelah secara beruntung melewati hadangan dari sesama klub asal Liga Inggris, yakni Manchester City. Keberhasilan keduanya melaju ke semifinal Liga Champions 2018-2019, berharap banyak pengamat mendukung salah satu dari Ajax atau Spurs untuk keluar sebagai kampiun. Salah satu yang mendukung itu terjadi adalah Jose Mourinho.
Baca Juga: Juve Disingkirkan Ajax dari Liga Champions 2018-2019, Mourinho Berikan Analisisnya