TURIN – Paulo Dybala yang baru berusia 25 tahun merupakan aset masa depan yang berharga bagi Juventus. Meskipun begitu, hal tersebut tak membuat Dybala kebal dari aktivitas transfer La Veccchia Signora –julukan Juventus. Pasalnya, jika ada klub yang memberikan penawaran yang cocok maka Dybala juga bisa dilego Juventus.
Seperti yang diwartakan Dailymail, Selasa (8/1/2019), ada tiga klub besar Eropa yang siap membeli Dybala dengan dana besar. Ketiga tim itu ialah Manchester City, Bayern Munich dan Paris Saint-Germain (PSG).

Juventus membeli Dybala dengan harga hanya 23 juta pounds atau sekira Rp413 miliar pada Juni 2015 dari Palermo. Akan tetapi, sekarang Juventus dapat memperoleh keuntungan hampir empat kali lipat jika memilih untuk menjual pemain berpaspor Argentina tersebut.
BACA JUGA: Higuain Sulit, Chelsea Kini Incar Cavani