Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Messi Tidak Dipanggil Timnas Argentina untuk Partai Persahabatan

Wikanto Arungbudoyo , Jurnalis-Sabtu, 18 Agustus 2018 |15:14 WIB
Messi Tidak Dipanggil Timnas Argentina untuk Partai Persahabatan
Lionel Messi (Foto: Dylan Martinez/Reuters)
A
A
A

BUENOS AIRES – Duet caretaker tim nasional (Timnas) Argentina, Lionel Scaloni dan Pablo Aimar, sudah memanggil 29 pemain guna menjalani partai persahabatan melawan Guatemala dan Kolombia awal September mendatang. Menariknya, tidak ada nama Lionel Messi dalam daftar pemanggilan tersebut.

Sebelumnya, sejumlah media mengabarkan kalau kapten Barcelona itu sudah memutuskan untuk tidak lagi bermain bagi Timnas Argentina di sepanjang 2018. Keputusan tersebut dianggap oleh sejumlah pihak sebagai indikasi kalau La Pulga mempertimbangkan pensiun lagi dari Albiceleste.

Melansir dari Bleacher Report, Sabtu (18/8/2018), Lionel Messi disebut sudah mengabarkan kepada Lionel Scaloni bahwa dirinya butuh waktu untuk memutuskan kembali berkostum biru putih. Lagi-lagi, ketiadaan nama Messi di daftar skuad dispekulasikan sebagai indikasi untuk pensiun.

Lionel Messi

(Baca juga: Lionel Messi Pensiun dari Timnas Argentina?)

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement