Babak Kedua
Pertandingan dimulai, Atletico mencoba untuk menguasai jalannya laga. Sejumlah serangan coba dilakukan Atletico untuk bisa mencetak keunggulan. Sementara Madrid pun hanya meladeni permainan sang lawan dan sesekali melakukan serangan balik.
Hingga lima menit babak kedua dimulai, Atletico tampil begitu percaya diri dengan menguasai pertandingan. Namun petaka bagi skuad asuhan Simeone ketika pada menit 62, Madrid mendapat hadiah penalti. Itu terjadi karena Juanfran menyentuh bola dengan tangan di area kotak penalti.
Madrid pun mendapat hadiah tendangan penalti pada menit 63. Sang kapten Sergio ramos pun mendapat kepercayaan untuk mengeksekusi tendangan tersebut. Tak disia-siakan, pemain berpaspor Spanyol itu dengan tenang mencetak gol ke arah kanan gawang Oblak. Skor 2-1 untuk keunggulan Madrid.

Keunggulan tersebut membuat Madrid mencoba bangkit dan menguasai jalannya laga. Kehadiran Luka Modric pun menjadikan Los Blancos –julukan Madrid- tampil lebih menekan ketimbang awal babak kedua. Sementara Atletico mencoba untuk mencuri peluang melalui serangan balik.
Akan tetapi Atletico mampu menunjukkan ketangguhannya dengan mencetak gol kedua untuk membuat keadaan imbang kembali pada menit 79. Costa berhasil menjebol gawang Navas untuk yang kedua kalinya setelah mendapat sodoran Angel Correa yang persis berada di depan gawang Madrid. Skor pun imbang kembali menjadi 2-2.

Imbang, kedua tim sama-sama bermain terbuka. Namun hingga peluit panjang babak kedua dibunyikan skor imbang 2-2 tak mengalami perubahan. Laga pun harus dilanjutkan ke babak tambahan waktu.
SUSUNAN PEMAIN
REAL MADRID XI: Navas; Marcelo, Ramos, Varane, Carvajal; Kroos, Casemiro; Asensio, Isco, Bale; Benzema.
ATLETICO MADRID XI: Oblak; Juanfran, Savic, Godin, Hernandez; Lemar, Niguez, Hernandez, Koke; Diego Costa, Griezmann.
(Bagas Abdiel)