BRASILIA – Kabar mengejutkan datang dari pesepakbola asal Brasil, Ronaldinho. Sang pemain memutuskan untuk gantung sepatu atau pensiun dari dunia sepakbola. Hal ini disampaikan langsung oleh agen Ronaldinho, Roberto Assis, pada Selasa 16 Januari 2017 waktu setempat.
Sebelum benar-benar mengakhiri kariernya sebagai pesepakbola profesional, Assis mengatakan Ronaldinho akan menggelar sejumlah acara perpisahan. Acara tersebut akan diadakan pada tahun ini.
"Dia sudah berhenti dari dunia sepakbola. Ini sudah berakhir. Sekarang dia akan melakukan hal yang menyenangkan, setelah Piala Dunia di Rusia, mungkin pada Agustus,” ujar Assis, sebagaimana dikutip dari BBC, Rabu (17/1/2018).
BACA JUGA: Coutinho Berharap Bisa Ikuti Jejak Ronaldinho di Barcelona
Kabarnya, acara perpisahan Ronaldinho akan digelar di beberapa negara di dunia. Ronaldinho akan menyambangi negara di tiga benua, yakni Eropa, Asia, dan juga Amerika. Untuk Amerika, Ronaldinho dipastikan tampil di negaranya, yakni Brasil.