Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil Pertandingan Man City vs Arsenal: Gilas The Gunners 3-1, The Citizens Kian Kukuh Puncaki Klasemen

Hendry Kurniawan , Jurnalis-Minggu, 05 November 2017 |23:19 WIB
Hasil Pertandingan Man City vs Arsenal: Gilas <i>The Gunners</i> 3-1, <i>The Citizens</i> Kian Kukuh Puncaki Klasemen
Manchester City vs Arsenal (Foto: AFP)
A
A
A

Babak Kedua:

Manchester City membuka babak kedua dengan semangat juang tinggi untuk menggandakan keunggulannya. Terbukti, pada awal-awal babak kedua berlangsung, skuad asuhan Josep Guardiola itu kerap menggempur pertahanan Arsenal.

Tak percuma, lima menit babak kedua berjalan, Manchester City langsung menggandakan keunggulannya. Berawal dari pelanggaran yang dilakukan Nacho Monreal terhadap Raheem Sterling di kotak terlarang, wasit lekas meniup peluit dan menunjuk titik putih. Tanpa ampun, Sergio Aguero membuat publik Etihad Stadium bergemuruh dengan golnya. Man City kini unggul 2-0.

Arsenal memperkecil ketertinggalannya di menit ke-65. Memasukkan Alexandre Lacazette untuk menggantikan Francis Coquelin di menit ke-59, nampaknya berbuah manis. Menerima umpan yang disodorkan Aaron Ramsey, Lacazette lekas melepaskan tendangan keras dengan kaki kanannya dari dalam kotak penalti. Tak terbendung oleh Ederson Moraes, bola pun meluncur deras ke dalam gawang Man City. Kini skor berubah menjadi 2-1, masih untuk keunggulan The Citizens.

Manchester City kembali mencetak gol di menit ke-75. Berawal dari David Silva yang lolos dari pengamatan wasit lantaran offside, gelandang asal Spanyol itu lekas mengirimkan umpan tarik ke depan gawang Arsenal. Gabriel Jesus yang berdiri tanpa pengawalan, dengan mudah lekas menembakkan umpan kiriman Silva tersebut ke dalam jala gawang tim tamu. Man City pun kembali menjauh 3-1.

Dalam 15 menit terakhir pertandingan, Arsenal terus mencoba memperkecil ketertinggalannya dari Man City dan berharap dapat menyamakan kedudukan. Namun sayang, hal tersebut tak kunjung terwujud hingga wasit meniup peluit panjang. Laga Man City kontra Arsenal pun berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan David Silva dan kolega.

Susunan Pemain:

Manchester City: Ederson, Otamendi, Walker, Stones, Delph, David Silva, Fernandinho, De Bruyne, Sane (Bernardo Silva 87’), Sterling (Gundogan 78’), Aguero (Gabriel Jesus 62’)

Arsenal: Cech, Monreal, Koscielny, Kolasinac, Bellerin, Ozil, Coquelin (Lacazette 59’), Ramsey, Xhaka (Giroud 78’), Iwobi (Wilshere 78’), Sanchez

(Fetra Hariandja)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement