Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
PAOK vs Fiorentina

Fiorentina Sukses Raup Poin Penuh di Yunani

Firdaus Kresna Putra , Jurnalis-Jum'at, 24 Oktober 2014 |03:39 WIB
Fiorentina Sukses Raup Poin Penuh di Yunani
Fiorentina raup poin penuh di markas PAOK dalam lanjutan Europa League (Foto: Reuters)
A
A
A

THESSALONIKI – Fiorentina sukses meraup poin penuh saat bertandang ke markas klub Yunani, PAOK pada lanjutan laga Grup K Europa League, Jumat (24/10/2014) dini hari WIB. Tambahan tiga poin ini semakin mengkokohkan posisi Fiorentina di puncak klasemen sementara Grup K.

La Viola mencatat sembilan poin dari tiga pertandingan. Adapun PAOK yang harus rela berada di posisi ketiga dengan catatan tiga poin.

Fiorentina hanya butuh satu kali kemenangan lagi untuk memastikan lolos dari fase grup Europa League musim 2014/15. Mereka unggul lima poin dari Guingamp, yang baru saja bermain imbang 0-0 dengan Rio Ave.

Jalannya Pertandingan

 

Babak Pertama

Bermain melawan tim sekelas Fiorentina tidak membuat nyali pemain PAOK ciut, apalagi mereka bermain di hadapan ribuan fansnya. Laga baru berjalan lima menit sundulan Fanis Tzandaris, memanfaatkan umpan tendangan penjuru, hampir menggetarkan gawang Fiorentina.

Perlahan tapi pasti setelah 10 menit pertama Fiorentina mulai menguasai jalannya pertandingan. Pada menit ke-20 La Viola mendapat peluang, sayang sepakan Milan Badelj dari luar kotak penalti mampu ditepis kiper PAOK, Panagiotis Glykos.

Fiorentina akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-38. Menerima umpan Josip Ilicic dari sisi kiri, bola dengan mudah diterima Juan Vargas yang langsung menendang bola ke gawang PAOK. Bola sepakan Vargas bisa ditepis Glykos, namun bola pantul kembali jatuh ke arah Vargas, dan kesempatan kedua tidak disia-siakan pemain asal Peru itu.

Tertinggal dari tamu, PAOK berusaha membalas pada sisa babak pertama. Pada menit ke-44 Stefanos Athanasiadis mendapat kesempatan, sayang tembakannya bisa ditangkap kiper Fiorentina, Ciprian Tatarusanu. Dan keunggulan 1-0 untuk Fiorentina bertahan hingga turun minum.

Babak Kedua

Pada awal babak kedua PAOK berusaha membuat gol balasan. Pada menit ke-50 Athanasiadis mendapat peluang namun kembali diamankan oleh Tatarusanu. Begitu pula dengan kesempatan dari Dimitrios Salpingidis, sepakannya masih bisa diantisipasi dengan mudah oleh kiper asal Rumania tersebut.

Namun Fiorentina tidak tinggal diam. Mereka berusaha membalas melalui pemain pengganti Juan Guillermo Cuadrado pada menit ke-65. Sayang, setelah menerima bola dari Jasmin Kurtic, tendangan Cuadrado masih bisa diamankan Glykos.

Cuadrado kembali mendapat peluang pada menit ke-79, lagi-lagi tendangan keras dari luar kotak penaltinya hanya menghasilkan tendangan penjuru bagi Fiorentina. Dan hingga laga bubar tidak ada lagi gol tercipta.

Susunan Pemain:

 

PAOK: P. Glykos, R. Rat, M. Vitor, I. Skondras (S. Kitsiou 11’), G. Katsikas, A. Tziolis, E. Kace, T. Tzandaris, D. Salpingidis (D. Papadopoulos 81’), F. Pereyra (E. Golasa 54’), S. Athanasiadis.

Fiorentina: C. Tatarusanu, M. Richards. M. Pasqual, J. Basanta, N. Tomovic, B. Valero (A. Lazzari 66’), J. Vargas, J. Ilicic (M. Marin 78’), M. Badelj, J. Kurtic, F. Bernandeschi (J. Cuadrado 57’).

(Fetra Hariandja)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement