Jadwal Siaran Langsung Timnas Futsal Indonesia di Piala Asia Futsal 2026: Lawan Korea Selatan hingga Irak, Live di MNCTV!

Ramdani Bur, Jurnalis
Senin 26 Januari 2026 15:51 WIB
Timnas Futsal Indonesia siap tempur di Piala Asia Futsal 2026. (Foto: Instagram/@timnasfutsal)
Share :

JADWAL siaran langsung Timnas Futsal Indonesia di Piala Asia Futsal 2026 akan diulas Okezone. Timnas Futsal Indonesia tergabung di Grup A bersama Korea Selatan, Kirgistan dan Irak.

Timnas Futsal Indonesia asuhan Hector Souto ditempatkan sebagai unggulan di Grup A Piala Asia Futsal 2026. Selain menempati pot 1 karena berstatus tuan rumah, Timnas Futsal Indonesia juga memiliki ranking FIFA futsal paling tinggi.

Timnas Futsal Indonesia saat ini menempati peringkat 23 dunia, Irak (41), Kirgistan (49) dan Korea Selatan (73). Sesuai regulasi, hanya juara dan runner-up grup yang diizinkan lolos ke perempatfinal Piala Asia Futsal 2926.

1. Jadwal Siaran Langsung Timnas Futsal Indonesia vs Timnas Futsal Korea Selatan

Timnas Futsal Indonesia akan menantang Timnas Futsal Korea Selatan di laga pertama Grup A Piala Asia Futsal 2026 pada Selasa, 27 Januari 2026 pukul 19.00 WIB. Laga ini akan dilangsungkan di Indonesia Arena dan live di MNCTV.

Medio Agustus 2025, Timnas Futsal Indonesia B sempat bersua Korea Selatan di ajang CFA International Tournament di China. Bertemu di semifinal, Timnas Futsal Indonesia yang kala itu ditangani Amril Daulay menang 3-0.

2. Jadwal Siaran Langsung Timnas Futsal Indonesia vs Timnas Futsal Kirgsistan

Laga melawan Kirgistan digelar di Indonesia Arena pada Kamis, 29 Januari 2026 pukul 19.00 WIB dan live di MNCTV. Syauqi Saud dan kawan-kawan sudah mempelajari gaya permainan Kirgistan dari Tajikistan.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya