Hasil Timnas Putri Indonesia vs Timnas Putri Thailand: Garuda Pertiwi Tertinggal 0-8

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Kamis 04 Desember 2025 19:56 WIB
Suasana laga Timnas Putri Indonesia vs Thailand di SEA Games 2025. (Foto: PSSI)
Share :

CHONBURI – Pertandingan Timnas Putri Indonesia vs Thailand sudah memasuki menit 60, dan kondisinya saat ini Garuda Pertiwi tertinggal 0-8 dari tim tuan rumah. Laga tersebut digelar di Stadion Chonburi, Thailand, pada Kamis (4/12/2025) malam WIB.

Pada babak pertama, tim asuhan Akira Higashiyama sudah tertinggal 0-4. Lalu di awal babak kedua, empat gol kembali tercipta, tepatnya pada menit ke-50, 52, 55, dan 59.

Timnas Putri Indonesia vs Thailand. (Foto: PSSI)

Laga Timnas Putri Indonesia vs Thailand merupakan matchday pertama Grup A cabang olahraga (cabor) sepakbola putri SEA Games 2025.

Berikut Susunan Pemain:

Timnas Putri Indonesia XI: Iris de Rouw; Zahra Muzdalifah, Reva Oktaviani, Emily Julia Nahon, Vivi Oktavia, Gea Yumanda; Felicia de Zeeuw, Nafeeza Ayasha Nori, Sheva Imut, Helsya Maeisyaroh; Claudia Scheunemann.

Timnas Putri Thailand XI: Thichanan Sodchuen; Pitsamai Sornsai, Kanjanaporn Saenkhun, Panittha Jeeratanapavibul; Silawan Intamee, Pluemjai Sontisawat, Jiraporn Mongkoldee, Chatchawan Rodthong; Sunisa Srangtahisong, Saowalak Pengngam, Pattaranan Aupachai.

(Rivan Nasri Rachman)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya