Erick Thohir Bongkar Penyebab PSSI Belum Umumkan Pelatih Timnas Indonesia yang Baru

Cikal Bintang, Jurnalis
Jum'at 24 Oktober 2025 10:51 WIB
Erick Thohir bicara alasan mengapa belum umumkan pelatih Timnas Indonesia yang baru (Foto: Okezone/Cikal Bintang)
Share :

JAKARTA – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, berbicara soal mengapa federasi belum mengumumkan pelatih Timnas Indonesia yang baru. Ia mengaku ada beberapa hal yang jadi pertimbangan.

Posisi pelatih Timnas Indonesia, U-23, dan U-20 kosong setelah PSSI resmi mengakhiri kerjasama dengan tim kepelatihan pimpinan Patrick Kluivert. Selesainya kerjasama ini buntut dari kegagalan Timnas Indonesia di putaran empat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 

Di fase itu, Skuad Garuda tumbang dari Timnas Arab Saudi 2-3 dan Timnas Irak 0-1 di Grup B. Dua kekalahan ini memastikan Timnas Indonesia gagal lolos ke Piala Dunia 2026 yang digelar di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko pada tahun depan.

1. Tidak Dalam Waktu Dekat

Erick mengungkapkan, saat ini posisi itu tidak akan terisi dalam waktu dekat. Mantan pemilik Inter Milan itu mengaku masih memerlukan waktu untuk mempertimbangkan banyak hal sebelum menunjuk pelatih anyar. 

"Nah jadi memang, kalau ditanya, ‘Kapan kami (PSSI) pengumuman pelatih baru?' Belum. Saya masih perlu waktu, konsolidasi dua hal," kata Erick dikutip dari akun instagram resmi iNews TV (@officialinewstv), Jumat (24/10/2025). 

2. Komunikasi

Pria yang juga Menpora RI Itu melanjutkan, saat ini sedang mencoba berkomunikasi dengan banyak pihak perihal pelatih baru Timnas Indonesia. Ia mengakui, mencari pelatih baru saat situasi dan ranking Timnas Indonesia sekarang tidak mudah. 

"Satu, saya lagi coba buka komunikasi ke banyak pihak. Jangan sampai persepsi, yang kejadian beberapa kali terakhir ini mempersulit posisi kami mencari pelatih. Karena kita mesti sadari ranking kita belum tinggi. Masih rendah,” terang Erick.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya