Menarik kini menantikan aksi Timnas Indonesia U-22. Sebab, mereka berstatus juara bertahan usai sukses meraih medali emas di SEA Games 2023 yang berlangsung di Kamboja.
Timnas Indonesia U-22 pun bertekad mempertahankan catatan manis tersebut. Karena itu, Garuda Muda lakukan persiapan matang.
Timnas Indonesia U-22 yang ditangani Indra Sjafri kini tengah gempur persiapan lewat pemusatan latihan (TC). Sejumlah pemain terbaik Tanah Air pun dipanggil, di antaranya ada Ivar Jenner, Adrian Wibowo, Tim Geypens, hingga Mauro Zijlstra.
Berikut Hasil Drawing Sepakbola SEA Games 2025:
Grup A: Thailand, Kamboja, dan Timor Leste
Grup B: Vietnam, Malaysia, dan Laos
Grup C: Indonesia, Myanmar, Filipina, dan juga Singapura
(Djanti Virantika)