Situasi di luar Stadion Ullevaal juga tidak kalah ramai. Sebelum kick-off, sekira 1.000 demonstran pro-Palestina berkumpul di venue pertandingan. Mereka mengibarkan bendera dan meneriakkan slogan-slogan menentang Israel.
Para pengunjuk rasa membawa spanduk dengan pesan-pesan keras, seperti "Show Israel the red card" dan "Stop apartheid and genocide." Mengingat sensitivitas dan potensi gangguan, pihak kepolisian Oslo memberlakukan pengamanan yang sangat ketat selama pertandingan Norwegia vs Israel.
(Rivan Nasri Rachman)