KAPAN dan jam berapa laga Timnas Indonesia vs Timnas Arab Saudi di Babak 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia? Ini jadi pertanyaan sebab duel tersebut sangat penting.
Timnas Indonesia tergabung di Grup B Putaran 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Selain Arab Saudi, Skuad Garuda akan berhadapan dengan Timnas Irak di fase ini.
Seluruh pertandingan akan digelar di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi. Di laga pertama, Timnas Indonesia akan langsung menghadapi sang tuan rumah!
Duel Timnas Indonesia vs Timnas Arab Saudi itu dijadwalkan berlangsung Kamis 9 Oktober 2025 pukul 00.15 WIB. sementara, untuk laga melawan Irak, akan dimainkan pada Minggu 12 Oktober 2025 pukul 02.30 WIB.
Kedua pertandingan tersebut sangat penting untuk ketiga tim. Sebab, hanya juara grup yang akan meraih tiket ke putaran final Piala Dunia 2026 di Amerika Utara.
Bila finis sebagai runner up, kesebelasan tersebut akan menghadapi peringkat dua dari Grup A untuk memperebutkan satu tiket ke playoff antarkonfederasi. Tentu jalur ini amat dihindari oleh semua tim.
Di atas kertas, peluang Indonesia untuk setidaknya mencuri poin lawan Arab Saudi cukup besar. Kedua negara pernah bertemu di putaran 3 dengan hasil yang menguntungkan Tim Merah Putih.
Timnas Indonesia sukses mengimbangi Arab Saudi 1-1 di Jeddah pada September 2024. Lalu, pada November 2024, gantian dua gol Marselino Ferdinan membungkam The Falcons 2-0!
Berikut Jadwal Timnas Indonesia vs Timnas Arab Saudi di Babak 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia:
Kamis 9 Oktober 2025 pukul 00.15 WIB – live di RCTI.
(Wikanto Arungbudoyo)