Pemain Naturalisasi Anyar Timnas Malaysia Disebut Hasil Transfusi Darah

Djanti Virantika, Jurnalis
Minggu 08 Juni 2025 09:34 WIB
Para pemain naturalisasi anyar Timnas Malaysia. (Foto: FAM)
Share :

2. Picu Perdebatan

Kehadiran empat pemain naturalisasi tambahan itu pun jadi perdebatan di media sosial. Sebab, asal-usul dari deretan pemain itu dinilai tak jelas.

Dilansir dari New Straits Times, Minggu (8/6/2025), netizen langsung memberondong beragam komentar dari unggahan Indonesian Football News di Facebook. Mereka mempertanyakan asal usul keempat pemain itu dengan Malaysia.

Bahkan, ada seruan untuk dilakukan penyelidikan oleh FIFA. Federasi Sepakbola Dunia itu diminta menyelidiki FAM soal keterkaitan empat pemain tersebut dengan Malaysia.

Di media sosial Tiktok, netizen bahkan membandingkan penjelasan usulan naturalisasi pemain Timnas Indonesia dengan Malaysia. Untuk usual naturalisasi pemain Timnas Indonesia, data jelas dilampirkan bahkan ada keterangan soal dari mana darah Indonesia mengalir di tubuh pemain yang akan dijadikan WNI itu.

Sementara itu, usulan naturalisasi pemain Timnas Malaysia berbeda drastis. Tak ada penjelasan soal keturunan dari 4 pemain tersebut.

Netizen kemudian memberi komentar pedas. Ada yang memberi komentar menggelitik dengan mengatakan bahwa pemain naturalisasi anyar Timnas Malaysia hasil transfusi darah.

“Yang keturunan Malaysia lewat transfusi darah di zaman dulu kata netizen sana, emang bener bisa begitu gess?” tulis akun @ra**

“Lagian turis lagi liburan dinaturalisasi,” tulis akun @pe**

“Bukan lewat dari silsilah keturunan, tapi lewat transfusi darah orang Malaysia,” tulis akun @ko**

“FIFA ini konsepnya gimana?” tanya @al**

(Djanti Virantika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya