5 pelatih asal Belanda yang saat ini melatih negara lain akan diulas Okezone. Salah satunya kini menangani Timnas Curacao.
Ya, pelatih asal Belanda laris manis dilirik tim atau klub berbagai negara untuk jadi pelatih. Salah satunya ada Patrick Kluivert yang baru saja ditunjuk jadi juru taktik Timnas Indonesia menggantikan Shin Tae-yong yang dipecat PSSI pada Senin 6 Januari 2025.
Patrick Kluivert resmi diperkenalkan sebagai pelatih Timnas Indonesia dalam konferensi pers yang digelar Minggu 12 Januari 2025. Dia diikat kontrak selama 2 tahun dengan opsi perpanjangan kontrak.
Selain Patrick Kluivert, sejumlah pelatih asal Belanda juga dikontrak melatih tim dan klub berbagai negara. Siapa saja mereka?
Berikut 5 pelatih asal Belanda yang saat ini melatih negara lain:
Salah satu pelatih asal Belanda yang saat ini melatih negara lain adalah Petrus de Jong. Dia kini jadi pelatih Timnas Sint Maarten yang merupaka bagian dari CONCACAF tapi bukan termasuk FIFA.
Petrus de Jong resmi jadi pelatih tim tersebut sejak 1 Juni 2022. Dia sudah memimpin Timnas Sint Maarten tampil di 21 pertandingan.
Kemudian, ada Stanley Menzo. Pelatih asal Belanda ini juga direkrut menangani tim nasional. Tepatnya, Stanley Menzo kini melatih Timnas Suriname.
Stanley Menzo resmi mengemban pekerjaan itu pada 8 Maret 2024. Kini, sudah 9 pertandingan dipimpinnya bersama tim itu. Stanley Menzo pun punya pengalaman lain dalam menangani tim, seperti Ajax Cape Town, Vitesse, BJ Guoan.
Di urutan ketiga, ada Dean Gorre. Dia kini menjadi pelatih Timnas Curacao tapi untuk level U-20. Sebelumnya, dia juga pernah ditunjuk jadi caretaker Timnas Curacao.
Tak hanya itu, Dean Gorre juga pernah menagani tim-tim lain. Di antaranya ada Timnas Suriname, Ajax Amsterdam U-18, hingga RBC Roosendaal.
Kemudian, ada Peter Meindertsma. Dia merupakan pelatih Timnas Yordania U-20. Peter Meindertsma juga pernah menangani banyak klub lainnya, seperti Harkemase Boys, MSC Meppel, hingga Heerenveen Youth.
Terakhir, ada Dick Advocaat. Dia merupakan pelatih Timnas Curacao saat ini. Pelatih kelahiran Den Haag pada 27 September 1947 ini sukses sebagai pemain dan pelatih.
Kiprah manis diukirnya dalam meniti karier sebagai pelatih sehingga pernah menangani banyak klub top. Di antaranya, ada ADO Den Haag, FC Utrecht, Timnas Belanda, Fenerbache, Timnas Serbia, hingga Timnas Rusia.
(Djanti Virantika)