5 Pemain Keturunan yang Jadi Korban Ketegasan Shin Tae-yong di Laga Timnas Indonesia vs China, Nomor 1 Jay Idzes!

Tim Okezone, Jurnalis
Selasa 07 Januari 2025 18:20 WIB
Sejumlah pemain menjadi korban ketegasan Shin Tae-yong dalam menentukan pemain di laga Timnas Indonesia vs China. (Foto: Aldi Chandra/Okezone)
Share :

Berikut 5 pemain keturunan yang menjadi korban ketegasan Shin Tae-yong di laga Timnas Indonesia vs China:

5. Mees Hilgers


Mees Hilgers memang bermain sebagai starter dalam pola 3-4-3 racikan Shin Tae-yong. Saat itu, ia bermain sebagai bek tengah sebelah kanan, membangun trio dengan Jay Idzes dan Calvin Verdonk.

Namun, karena bermain tidak sesuai arahan (sering overlapping padahal ada Asnawi Mangkualam di posisi wing back kanan), Mees Hilgers akhirnya diganti di pertengahan pertandingan. Mees Hilgers juga meninggalkan posisinya saat terjadinya gol kedua Timnas China.

4. Sandy Walsh


Sandy Walsh yang bermain sebagai starter saat melawan Bahrain, tiba-tiba tidak dimainkan saat melawan China. Alih-alih memainkan Sandy Walsh, Shin Tae-yong memilih menurunkan Asnawi Mangkualam, pemain yang di tiga laga awal Grup C selalu duduk manis di bangku cadangan.

Ironisnya, Asnawi Mangkualam yang bermain sebagai starter jauh di bawah harapan. Alhasil, Sandy Walsh harus rela menjadi korban ketegasan Shin Tae-yong dalam memilih pemain.

3. Eliano Reijnders


Eliano Reijnders bermain 45 menit sekaligus menjalani debut saat Timnas Indonesia menghadapi Bahrain. Namun, kejutan dibuat Shin Tae-yong saat melawan China.

Ia tidak memasukkan Eliano Reijnders ke dalam 23 pemain atau daftar susunan pemain Timnas Indonesia melawan China. Eliano Reijnders kalah saing dari pemain-pemain Liga 1 macam Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri dan Malik Risaldi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya