Dibilang kelas dunia karena tiga negara ini ambil bagian di Piala Dunia Wanita 2023. Filipina sempat menang 1-0 atas Selandia Baru di matchday kedua Grup A Piala Dunia Wanita 2023, meski akhirnya finis sebagai juru kunci.
(Timnas Putri Filipina diperkuat banyak pemain keturunan)
Australia finis sebagai juara Grup B setelah mengungguli Nigeria, Kanada dan Republik Irlandia. Bahkan Australia terus melaju sampai akhirnya finis di posisi empat Piala Dunia Wanita 2023. Sementara Vietnam, selalu kalah dalam tiga laga yang dijalani di Grup E.
Karena itu, pengalaman berharga bagi Timnas Putri Indonesia berkesempatan menghadapi tim-tim kuat seperti Australia, Filipina dan Vietnam di ASEAN Women Championship 2025. Sanggupkah Timnas Putri Indonesia memberi kejutan dengan menumbangkan negara-negara di atas?
(Ramdani Bur)