Pratama Arhan menilai setiap pemain kini sudah saling mengerti satu sama lainnya. Jadi, kekompakan di Timnas Indonesia bisa menjadi modal penting untuk Piala ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024.
"Selesai latihan kami kumpul bareng, dan diskusi untuk laga nanti. Itu agar satu sama lain kompak dengan menjalin komunikasi antar pemain," ucap Arhan.
"Bisa dilihat tadi, chemistry-nya sudah saling menguatkan. Bisa dilihat sendiri bagaimana cara mainnya, cara komunikasinya dan tinggal memperbaiki kesalahan demi kesalahan saja," lanjutnya.
Piala ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024 sendiir akan berlangsung sejak 8 Desember 2024 sampai 5 Januari 2025. Timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama dengan Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos.
Timnas Indonesia akan melakoni laga perdana Grup B dengan melawan Myanmar. Sesuai jadwal, laga tersebut akan berlangsung di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar, Senin 9 Desember 2024.
(Djanti Virantika)