“Jadi ini akan sangat sulit. Untuk saat ini, seperti apa yang saya katakan, secara realistis, Jepang adalah tim terbaik di Asia sekarang,” tegas Hodak.
Kendati begitu, Hodak tetap punya saran bagi Timnas Indonesia. Rafael Struick dan kawan-kawan diharapkan bisa bertahan dengan rapat dan melancarkan serangan balik cepat untuk melukai Jepang.
“Tapi untuk ini, tim (Timnas Indonesia) harus membuat pertahanan yang rapat, melakukan serangan balik,” urai Hodak.
“Mereka juga harus melihat apa yang Australia lakukan ketika melawan Jepang, karena Australia bisa mendapatkan poin melawan mereka dan harus melakukan sesuatu,” tandasnya.
(Wikanto Arungbudoyo)