“Itu tergantung pada kondisi waktu pemulihan, tergantung kondisinya nanti,” ungkap Shin.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia akan menjamu Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada Jumat 15 November 2024. Kemudian berselang empat hari, Skuad Garuda akan menantang Timnas Arab Saudi pada 19 November.
Satu hal yang pasti, Hilgers diharapkan bisa cepat pulih. Dengan begitu, ia dapat membantu Timnas Indonesia yang tengah berjuang merebut poin.
(Wikanto Arungbudoyo)