Baru pada Maret 2024, mereka akan memulai perjuangan di babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2027. Sekadar diketahui, efek tidak lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, mereka belum memastikan tempat di Piala Asia 2027.
Hal itu berbeda dengan Timnas Indonesia dan 17 negara lain yang sudah dipastikan ambil bagian di Piala Asia 2027, imbas lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Karena itu, menarik menanti aksi Timnas Indonesia di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Timnas Indonesia tergabung di Grup C bersama Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain dan China. Dua tim teratas berhak lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.
(Ramdani Bur)